PPPK Guru: Penjelasan dan Bank Soalnya
Senin, 05 Juli 2021
Tulis Komentar
Penjelasan mengenai PPPK Guru beserta contoh-contoh soal tesnya |
Pengertian PPPK
Berbicara mengenai PPPK, kita harus tahu pengertiannya terlebih dahulu ya, sahabat pendidik. Berdasarkan Perpres Nomor 38 Tahun 2020 tentang jenis jabatan yang dapat diisi oleh PPPK, PPPK atau Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja adalah warga negara Indonesia yang memenuhi syarat tertentu, yang diangkat berdasarkan perjanjian kerja untuk jangka waktu tertentu dalam rangka melaksanakan tugas pemerintahan.Mengapa Dibuka Seleksi PPPK Guru?
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan telah memaparkan alasan dibukanya seleksi PPPK guru. Berdasarkan Data Pokok Pendidikan atau Dapodik, kebutuhan guru di sekolah yang berstatus negeri diperkirakan mencapai satu juta guru. Kebutuhan ini di luar guru PNS yang saat ini mengajar. Pembukaan seleksi PPPK guru merupakan upaya penyediaan kesempatan yang adil bagi para guru hononer yang kompeten untuk mendapatkan penghasilan yang layak.Perbedaan Seleksi PPPK Guru Tahun Ini dari Tahun-tahun Sebelumnya
Setidaknya terdapat lima perbedaan seleksi PPPK guru tahun ini dari tahun-tahun sebelumnya. Perbedaan-perbedaan tersebut adalah sebagai berikut- Jika pada tahun sebelumnya formasi PPPK guru terbatas, pada tahun ini semua guru honorer dan lulusan PPPG dapat mendaftar seleksi dan semua yang lulus seleksi akan menjadi guru PPPK hingga batas satu juta guru.
- Jika pada tahun sebelumnya setiap pendaftar hanya diberi kesempatan mengikuti ujian seleksi PPPK guru sebanyak satu kali per tahun, pada tahun ini setiap pendaftar diberi kesempatan mengikuti ujian seleksi sampai tiga kali. Jika gagal pada kesempatan pertama, dapat belajar dan mengulang ujian hingga dua kali lagi (di tahun yang sama atau berikutnya).
- Jika pada tahun sebelumnya tidak ada materi persiapan untuk pendaftar, pada tahun ini Kemendikbud telah menyediakan materi pembelajaran secara daring (online) untuk membantu pendaftar memepersiapkan ujian seleksi.
- Jika pada tahun sebelumnya pemerintah daerah harus menyiapkan anggaran gaji peserta yang lulus seleksi guru PPPK, pada tahun ini pemerintah pusat memastikan tersedianya anggaran bagi gaji semua peserta yang lulus seleksi guru PPPK.
- Jika pada tahun sebelumnya biaya penyelenggaraan ujian ditanggung oleh pemerintah daerah, pada tahun ini biaya penyelenggaraan ujian ditanggung oleh Kemendikbud.
Anggaran Gaji untuk PPPK Guru
Pendanaan gaji dan tunjangan bersumber dari penerimaan umum APBD, termasuk di dalamnya diarahkan berasal dari dana transfer umum (DTU) yang terdiri dari DAU dan DBH. Sesuai dengan UU no. 9 tahun 2020 tentang APBN 2021, 25% dari DTU diarahkan penggunaannya (earmarking) untuk pemulihan ekonomi dan pembangunan SDM. Pembangunan SDM dimaksudkan untuk mendukung pembayaran gaji guru PPPK.Sistem Penggajian PPPK Guru
Semua guru PPPK gaji pokoknya dimulai dari titik awal. Ketika yang bersangkutan bekerja selama beberapa tahun di posisi yang sama, maka gajinya akan naik sesuai Perpres no. 98 tahun 2020 tentang Gaji dan Tunjangan PPPK. Di tahun-tahun selanjutnya, tidak ditutup kemungkinan akan dibuka posisi guru PPPK dengan golongan lebih tinggi dan bukan golongan 0. Pendaftar tetap diminta mengikuti ujian seleksi untuk posisi baru tersebut.Status Dana Pensiun untuk PPPK Guru
Berdasarkan Peraturan Pemerintah nomor 49 tahun 2018 tentang manajemen PPPK, PPPK tidak mendapatkan dana pensiun. Namun meski demikian, pemerintah daerah dapat memfasilitasi PPPK untuk mengiur untuk Jaminan Hari Tua.Jangka Waktu Menjadi PPPK Guru
Masa hubungan perjanjian kerja PPPK ditentukan dalam PermenPANRB nomor 70 tahun 2020. Masa hubungan kerja PPPK guru paling singkat 1 tahun dan paling lama 5 tahun sesuai kebutuhan ASN. Kontrak dapat diperpanjang sampai dengan 5 tahun berikutnya. Pejabat Pembuat Komitmen atau PPK memberitahukan masa hubungan perjanjian kerja pada saat pengajuan NIP. PPPK guru dapat mengalami rotasi atau mutasi sesuai dengan kewenangan Pejabat Pembuat Komitmen.Informasi Seputar PPPK Guru
Berikut tanya jawab seputar informasi PPPK guru.- Bagaimana dengan K2 formasi 2013-2014 yang sudah lulus tapi belum mendapatkan NIP karena berada di sekolah swasta? Apakah dapat mengikuti seleksi PPPK? Kebijakan K2 formasi 2005-2012 adalah untuk tenaga honorer yang bekerja pada instansi pemerintah. Maka jika berada di sekolah swasta tidak bisa diangkat. Jika ada kasus seperti ini, mereka dapat mengikuti seleksi PPPK.
- Bagaimana dengan guru PPPK yang telah lulus seleksi tahun 2019? Kapan pemberkasan penetapan NIP? Bagi guru PPPK yang telah lulus seleksi tahun 2019, pemerintah daerah harus mengajukan formasi, formasi disetujui oleh KemenPAN, pemerintah daerah melakukan pemberkasan, pemerintah daerah mengangkat sebagai calon guru PPPK, pemerintah daerah mengajukan NIP, dan Pemerintah daerah menandatangani perjanjian kerja, dan mengangkat sebagai guru PPPK.
- Apakah guru PPPK masih bisa mengikuti seleksi CPNS? Bisa asal memenuhi persyaratan sesuai ketentuan peraturan perundangan (termasuk umur di bawah 35 tahun). Untuk diangkat menjadi PNS, maka tidak boleh berstatus sebagai PPPK.
- Apakah guru PPPK bisa mendapatkan sertifikasi? Bisa. Guru PPPK bisa mendapatkan sertifikasi, berikut hak atas tunjangannya.
- Bagaimana jenjang karir guru PPPK? Pemerintah merancang agar ada kesempatan menjadi guru PPPK di berbagai jenjang. Namun untuk pindah posisi, perlu mengikuti seleksi.
- Bagaimana dengan rekrutmen tenaga kependidikan PPPK? Pemerintah sedang mengkaji kesesuaian jabatan fungsional dan mekanisme pengadaan barang dan jasa dengan kebutuhan tenaga kependidikan di sekolah.
Informasi Mengenai Pendaftaran PPPK Guru
Pendaftaran untuk menjadi guru PPPK terbuka bagi pihak-pihak berikut.- Guru honorer THK-2 sesuai database THK-2 di Badan Kepegawaian Negara.
- Guru honorer yang terdaftar dalam Data Pokok Pendidikan per 30 Juni 2020 (tidak harus memiliki NUPTK).
- Lulusan Pendidikan Profesi Guru yang saat ini tidak mengajar sebagai guru.
Bagaimana dengan guru yang saat ini mengajar di sekolah negeri? Uraiannya adalah sebagai berikut.
- Jika tersedia formasi di sekolah tempat yang bersangkutan mengajar, akan otomatis didaftarkan di sekolah tersebut.
- Jika mengajar di dua sekolah atau lebih, akan didaftarkan di sekolah induk.
- Jika tidak tersedia formasi di sekolah tempat yang bersangkutan mengajar, yang bersangkutan dapat mendaftar di sekolah lain.
Guru di sekolah swasta ataupun lulusan PPG yang saat ini tidak mengajar di sekolah negeri dapat memilih mendaftar di sekolah negeri sesuai ketersediaan formasi. Pendaftaraan PPPK guru dilakukan melalui Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN) Badan Kepegawaian Negara. Semua peserta mendaftar di awal tahun 2021 dan diberikan kesempatan mengikuti ujian seleksi hingga tiga kali.
Tanya Jawab Seputar Pendaftaran PPPK Guru
Berikut adalah tanya jawab seputar pendaftaran PPPK guru.- Dapatkah guru yang belum terdaftar di Dapodik mendaftar seleksi PPPK? Bagi guru yang saat ini mengajar namun belum terdaftar di Dapodik maka tidak dapat mengikuti seleksi guru PPPK tahun 2021. Guru-guru tersebut disarankan segera berkoordinasi dengan sekolah dan Pemerintah Daerah terkait pendaftaran di Dapodik sebelum seleksi guru PPPK tahun 2022.
- Dapatkah guru yang belum S1/D4 mendaftar seleksi PPPK? Sesuai Undang-Undang Guru dan Dosen, setiap calon peserta harus memiliki kualifikasi S1/D4. Bagi guru honorer yang belum memiliki kualifikasi S1/D4, disarankan untuk segera melakukan Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL). Latar belakang S1/D4 harus linear dengan mata pelajaran yang diajarkan.
- Dapatkah tenaga kependidikan mendaftar seleksi PPPK? Tenaga kependidikan tidak dapat mengikuti seleksi guru PPPK.
- Mengapa guru swasta diperbolehkan mendaftar menjadi guru PPPK di sekolah negeri? Tujuan utama pembukaan seleksi guru PPPK adalah untuk memenuhi kebutuhan guru, serta meningkatkan kesejahteraan guru-guru yang kompeten namun saat ini tidak dibayar dengan layak. Secara hubungan kerja, tidak jauh berbeda antara menjadi guru PPPK dengan menjadi guru kontrak di sekolah swasta. Misalnya, jangka waktu kontrak kerja guru PPPK minimal satu tahun. Maka jika seorang guru swasta kesejahteraannya sudah layak, tidak perlu mendaftar menjadi guru PPPK di sekolah negeri.
Informasi Mengenai Ujian Seleksi PPPK Guru 2021
Rencana pelaksanaan ujian seleksi PPPK guru tahun 2021 adalah sebagai berikut.- Pada bulan Januari dilakukan pendaftaran.
- Pada bulan Februari diberikan fasilitasi materi belajar PPPK kepada calon pedaftar secara daring.
- Pada bulan Mei dilakukan ujian seleksi untuk guru TK, SD, SMP, dan SLB
- Pada bulan Juni dilakukan ujian seleksi untuk guru SMA dan SMK.
- Pada bulan September diberikan ujian seleksi kesempatan kedua.
- Pada bulan Desember diberikan ujian seleksi kesempata ketiga.
Informasi Mengenai Penempatan PPPK Guru
Bagi peserta yang lulus pasing grade akan dilakukan hal-hal berikut.- Di setiap sekolah, diprioritaskan guru yang sudah mengajar di sekolah tersebut dibandingkan guru swasta atau lulusan PPG yang mendaftar ke sekolah tersebut.
- Jika jumlah peserta yang lulus passing grade di sebuah sekolah melebihi formasi di sekolah tersebut, peserta-peserta dengan passing grade tertinggi akan ditempatkan terlebih dahulu.
Peserta-peserta yang tidak mendapatkan tempat di sekolah pilihannya akan dirangking kembali dengan ketentuan sebagai berikut.
- Peserta rangking tertinggi akan ditempatkan di sekolah-sekolah yang paling diprioritaskan Kemendikbud berdasarkan rapor mutu di kabupaten/kota yang sama, guna mendukung pemerataan kualitas pendidikan.
- Peserta bisa menolak penempatan mereka dan memilih untuk ikut ujian seleksi berikutnya.
Bagi peserta yang tidak lulus passing grade, akan diberlakukan hal-hal berikut.
- Pemerintah daerah dapat mendistribusikan peserta yang tidak lulus passing grade untuk tetap mengajar sebagai guru honorer sepanjang kebutuhan guru di sekolah tersebut belum terisi oleh PNS atau PPPK.
- Pemerintah daerah juga dapat menempatkan peserta yang tidak lulus passing grade sebagai tenaga kependidikan honorer.
Informasi Terkait Pemberkasan PPPK Guru
Pemberkasan PPPK guru dilakukan olah Badan Kepegawaian Daerah. Setelah proses pemberkasan selesai, BKN mengirimkan NIP ke pemerintah daerah. Pemerintah daerah membuat SK pengangkatan serta kontrak untuk guru PPPK. Pemerintah daerah menyerahkan SK Pengangkatan serta kontrak ke guru PPPK.Materi Ujian Seleksi PPPK Guru
Ujian PPPK berbeda dengan ujian CPNS karena tidak ada seleksi kompetensi dasar, hanya seleksi kompetensi bidang/teknis. Materi ujian seleksi PPPK guru adalah sebagai berikut.Keterangannya adalah sebagai berikut.
- Kompetensi Teknis terdiri dari 50 soal dan diberikan waktu pengerjaan 60 menit.
- Kompetensi Bakat Skolastik terdiri dari 40 soal dan diberikan waktu pengerjaan 60 menit.
- Kompetensi Manajerial terdiri dari 30 soal dan diberikan waktu pengerjaan 25 menit.
- Kompetensi Sosio Kultural terdiri dari 20 soal dan diberikan waktu pengerjaan 15 menit.
- Pertanyaan Wawancara terdiri dari 10 soal dan diberikan waktu pengerjaan 10 menit.
Soal-soal PPPK Guru
Soal PPPK guru mengikuti materinya. Berikut penjelasannya.
Soal Kompetensi Teknis pada Seleksi PPPK Guru
Soal kompetensi teknis mengikuti mata pelajaran yang diajarkan oleh peserta tes PPPK guru. Soal kompetensi teknis terdiri dari soal-soal:
- Bahasa Arab;
- Bahasa Indonesia;
- Bahasa Inggris;
- Bahasa Jepang;
- Bahasa Jerman;
- Bahasa Mandarin;
- Bahasa Prancis;
- Bimbingan Konseling;
- Biologi;
- Ekonomi;
- Fisika;
- Geografi;
- Informatika;
- IPA;
- IPS;
- Kimia;
- Matematika;
- Pendidikan Luar Biasa;
- PGSD;
- PJOK SD;
- PJOK SMP/SMA/SMK;
- PPKn;
- Sejarah;
- Seni Budaya;
- Sosiologi;
- TK/PAUD.
Satu guru hanya mendapatkan satu jenis soal kompetensi teknis di atas, sesuai dengan mata pelajaran yang diampu.
Soal Bakat Skolastik pada Seleksi PPPK Guru
- Kumpulan Soal PPPK Guru - Tes Bakat Skolastik Materi Sinonim
- Kumpulan Soal PPPK Guru - Tes Bakat Skolastik Materi Antonim
- Kumpulan Soal PPPK Guru - Tes Bakat Skolastik Materi Analogi
- Kumpulan Soal PPPK Guru - Tes Bakat Skolastik Materi Bilangan dan Deret
- Kumpulan Soal PPPK Guru - Tes Bakat Skolastik Materi Perbandingan
- Kumpulan Soal PPPK Guru - Tes Bakat Skolastik Materi Aljabar dan Aritmatika Sosial
- Kumpulan Soal PPPK Guru - Tes Bakat Skolastik Materi Kecepatan dan Himpunan
- Kumpulan Soal PPPK Guru - Tes Bakat Skolastik Kemampuan Numerik
- Kumpulan Soal PPPK Guru - Tes Bakat Skolastik Materi Penalaran Logis
- Kumpulan Soal PPPK Guru - Tes Bakat Skolastik Materi Penalaran Umum
Contoh soal-soal bakat skolastik pada ujian seleksi PPPK guru adalah sebagai berikut.
Soal nomor 1:Solusi = ....A. PerumusanB. PenyelesaianC. PersiapanD. PemrosesanE. PembenaranKunci jawaban:BSoal nomor 2:Kendala >< ....A. PendukungB. ManifestasiC. BimbinganD. HambatanE. TambahanKunci jawaban:ASoal nomor 3:Presiden : Negara = ... : ....A. Warga : WilayahB. Kampung : DesaC. Ayah : KeluargaD. Adik : KakakE. Saudara : SahabatKunci jawaban:CSoal nomor 4:Hasil dari 32 + 24 : 6 -10 x 2 = .…Kunci jawaban:ang harus anda kerjakan pertama kali adalah operasi bagi (24 : 6), kemudian operasi kali (10 x 2).Sehingga= 30 + (24 : 6) – (10 x 2)= 30 + 4 – 20= 34 – 20 = 14Soal nomor 5:Berapa ons berat 6 apel jika berat 13 apel sama dengan 2.600 gram?A. 6 ons.B. 9 ons.C. 1,2 ons.D. 1,5 ons.E. 2,2 ons.Kunci jawaban:CSoal nomor 6:Jika 2 < x <5 dan -1< y < 6 maka .…A. -1 < x - y < 7B. -2 < x - y < 6C. -3 < x - y < 5D. -4 < x - y < 6E. -5 < x - y < 3Kunci jawaban:DSoal nomor 7:Dari hasil survei di sebuah perumahan yang dihuni 60 keluarga diperoleh data sebagai berikut:
- 25 orang berlangganan Kompas,
- 28 orang berlangganan Kedaulatan Rakyat,
- 23 orang berlangganan Jawa Pos,
- 6 orang berlangganan Kompas dan Jawa Pos,
- 8 orang berlangganan Kedaulatan Rakyat dan Jawa Pos,
- 5 Orang berlangganan ketiganya.
Dari data tersebut, banyaknya keluarga yang hanya berlangganan satu koran saja ada sebanyak.…A. 14 KeluargaB. 20 KeluargaC. 35 KeluargaD. 49 KeluargaE. 55 KeluargaKunci jawaban:DSoal nomor 8:Nilai dari (-2011) + (-2009) + (-2007) + ……..+ 2011 + 2013 + 2015 +2017 adalah ....A. 2014B. 4022C. 4032D. 6045E. 6055Kunci jawaban:DSoal nomor 9:Semua hewan herbivora memakan daun-daunan.Harimau memakan daging.A. Harimau makan daun-daunan.B. Semua hewan herbivora memakan daging.C. Harimau adalah hewan herbivora.D. Harimau bukan hewan herbivora.E. Semua hewan herbivora adalah harimau.Kunci jawaban:DSoal nomor 10:Suatu proyek pembangunan terdiri atas beberapa jenis proyek kecil, yakni proyek P, Q, R, S, T, dan U. Proyek kecil ini berkaitan satu dengan yang lain sehingga tiap-tiap jenis pekerjaan diatur sebagai berikut.Jika pekerja tidak mengerjakan proyek R, maka ....
- Proyek Q tidak boleh dikerjakan bersamaan dengan proyek S.
- Proyek P boleh dikerjakan bersama dengan proyek T.
- Proyek Q hanya boleh dikerjakan bersama dengan proyek R.
- Proyek T dikerjakan jika dan hanya jika proyek U dikerjakan.
A. Pekerja tidak akan mengerjakan proyek Q
B. Pekerja tidak akan mengerjakan proyek S
C. Pekerja tidak akan mengerjakan proyek P
D. Pekerja tidak akan mengerjakan proyek U
E. Pekerja tidak akan mengerjakan proyek TKunci jawaban:A
Jika sahabat pendidik menginginkan soal-soal yang lebih banyak lagi, sahabat dapat mengeklik tautan-tautan yang telah penulis sajikan di atas.
Soal Kompetensi Manajerial pada Seleksi PPPK Guru
Untuk mendapatkan contoh-contoh soal kompetensi manajerial PPPK guru secara lengkap, sahabat pendidik mengeklik tautan-tautan berikut.
- Kumpulan Soal PPPK Guru - Tes Manajerial Paket 1
- Kumpulan Soal PPPK Guru - Tes Manajerial Paket 2
- Kumpulan Soal PPPK Guru - Tes Manajerial Paket 3
- Kumpulan Soal PPPK Guru - Tes Manajerial Paket 4
- Kumpulan Soal PPPK Guru - Tes Manajerial Paket 5
- Kumpulan Soal PPPK Guru - Tes Manajerial Paket 6
- Kumpulan Soal PPPK Guru - Tes Manajerial Paket 7
- Kumpulan Soal PPPK Guru - Tes Manajerial Paket 8
Contoh soal-soal bakat skolastik pada ujian seleksi PPPK guru adalah sebagai berikut.
Soal nomor 1:Suatu saat Anda diberi tanggung jawab menjadi pemegang uang simpan pinjam di organisasi di mana Anda tinggal. lwan mendatangi Anda untuk mengetahui simpanan uang yang dipunyai oleh Marwis. Hal dilakukan oleh lwan dengan alasan Marwis mempunyai hutang ke lwan dan terkesan tidak mau membayar dengan alasan Tidak mempunyai uang padahal ia sangat membutuhkan uang tersebut untuk membayar uang sekolah anaknya. Jika saya pada kondisi tersebut yang akan saya lakukan dalam menghadapi lwan adalah ...A. mencoba menasehati Marwis untuk membayar ke lwan langsung.B. memberi gambaran tentang keuangan Marwis tanpa menyebutkan jumlah nimimalnya.C. saya tidak akan memberi tahu jumlah uang.D. memberi tahu lwan jumlah uang Marwis dengan pertimbangan lwan betul-betul membutuhkan uang tersebut.E. mendorong lwan untuk menagih karena saya tahu Marwis mempunyai uang di simpanan.Kunci jawaban:CSoal nomor 2:Menurut Anda pekerjaan yang bertanggung jawab dan Menpunyal integritas adalah orang yang ...A. bekerja dengan penuh kehati-hatian, teliti, tetapi juga tepat waktu.B. menyelesaikan tugas dengan tepat.C. bekerja sesuai dengan tata aturan yang berlaku.D. mengacu pada perintah atasan.E. bekerja berdasar pada skala prioritas dan tuntutan kondisi sesaat.Kunci jawaban:ASoal nomor 3:Andi adalah seorang kepala bagian di suatu dinas di Kabupaten Lumbung. Andi dikenal orang yang cukup patuh pada atasan. Suatu hari atasannya yang bernama Yanto pergi ke luar kota untuk urusan dinas yang cukup rahasia. Andi diminta untuk mengawasi pegawai secara ketat. Hal ini ditekankan oleh Yanto karena ia mendapat laporan bahwa banyak karyawan yang sering terlambat datang dan pulang sebelum waktu telah habis. Yanto juga berpesan agar Andi tidak memberitahukan kepada siapapun kemana ia pergi karena tugas yang diembannya cukup rahasia. Andi menyatakan kesanggupannya untuk mengawasi karyawan dan memegang rahasia tersebut. Pada hari pertama Yanto pergi, Andi menemukan 5 pegawai yang datang terlambat tanpa alasan yang jelas dan 7 orang yang pulang sebelum jam kerja selesai. Pada hari kedua Yanto, datang tamu pejabat penting dari provinsi yang mempunyai urusan penting berkaitan dengan tugas, dan harus diselesaikan hari itu juga. la memaksa Andi untuk memberitahu ke mana atasan Andi karena sejak 2 hari terakhir Yanto tidak bisa dihubungi. Jika Anda Andi, tindakan yang Anda ambil dalam menghadapi tamu dari provinsi adalah ...A. tetap tidak mengatakan kemana Yanto pergi karena sudah berjanji.B. memberi tahu ke mana atasanya pergi mengingat kondisi genting yang terjadi.C. berjanji akan segera menghubungi Yanto tetapi tetap memberilahu kemana Yanto pergi.D. mengatakan tidak tahu kemana Yanto pergi.E. mengatakan kepada tamu dari provinsi diri Anda tidak mempunyai kewenangan untuk memberikan informasi.Kunci jawaban:ESoal nomor 4:Berdasarkan ilustrasi pada soal nomor 3, jika Anda adalah Andi, tindakan yang Anda lakukan untuk mengatasi pegawai yang tidak disiplin adalah ...A. menegur karyawan yang tidak disiplin sesuai kewenangan yang diberikan oleh Yanto.B. mencatat pegawai yang tidak disiplin dan dilaporkan ke Yanto ketika ia kembali ke kantor.C. mengingatkan secara tidak formal kepada pegawai yang tidak disiplin.D. diam saja karena kebetulan yang tidak disiplin adalah teman dekatnya.E. menegur dan mengatakan Anda akan mengatakan kepada Yanto atas ketidakdisiplinan mereka.Kunci jawaban:ASoal nomor 5:Ridwan diminta menyimpan dokumen penilaian kinerja seluruh karyawan PT Maju Lancar oleh manajer SDM karena mendadak harus pergi, dengan pesan jangan dibuka karena datanya bersifat rahasia. Tidak ada seorang pun yang tahu bahwa Anda diberi kepercayaan tersebut. Dalam dokumen tersebut memuat data-data tentang pegawaipegawai yang akan dipromosikan. Ridwan adalah salah satu pegawai yang akan dipromosikan tersebut. Jika Anda sebagai Ridwan, tindakan yang akan Anda lakukan adalah ...A. melihat dokumen tersebut khusus dokumen yang berkaitan dengan diri Anda.B. melihat seluruh dokumen pegawai yang dicalonkan untuk promosi sekadar untuk mengetahui saja tanpa memberi tahu orang lain.C. tidak membuka dokumen karena sudah dipesan untuk tidak membukanya.D. mengajak satu teman yang Anda percaya untuk membuka sekedar untuk melihat data Anda tanpa membocorkan kepada orang lain.E. menanyakan langsung secara pribadi kepada manajer SDM tentang kesempatan Anda untuk dipromosikan.Kunci jawaban:CSoal nomor 6:Andang diminta untuk membentuk kelompok kerja dengan tugas yang cukup rahasia. Sebelum bekerja masing-masing anggota menuliskan pakta integritas untuk tidak memberitahukan kepada siapapun. Masing-masing anggota mempunyai tugas yang cukup spesifik namun para pengerjanya mempunyai aturan yang sama. Pada waktu tertentu mereka berkumpul untuk memberikan laporan capaian target. Di dalam proses tersebut ada salah satu anggota yang rnelanggar pakta integritas dengan menceritakan pekerjaannya kepada istrinya yang kebetulan menelpon dan menyatakan pekerjaan yang sedang dilakukan. Jika Anda adalah Andang, hal yang Anda periksa berkaitan dengan hasil kerja adalah ...A. kesesuaian hasil dan target yang telah ditentukan.B. keakurasian dari hasil kerja yang telah ditentukan yang mencakup ketelitian, kualitas dan kuantitas.C. kesesuaian jumlah hasil kerja dengan kemampuan masing-masing anggota.D. kedisiplinan dalam mengerjakan tugas yang diberikan.E. membandingkan kontribusi masing-masing anggota terhadap capaian kelompok.Kunci jawaban:BSoal nomor 7:Berdasarkan ilustrasi pada soal nomor 6, tindakan Anda jika Anda adalah Andang dalam menghadapi anggota yang melanggar pakta integritas adalah ...A. menegur dan mengingatkan kembali akan pernyataan yang sudah dibuat bersama serta meminta yang bersangkutan konsisten dengan apa yang sudah dinyatakan dalam pakta kesepakataan.B. sekadar mengingatkan saja mengingat anggota kelompok adalah orang dewasa yang mestinya sudah tahu apa yang harus dilakukan.C. mengingatkan dan meminta masing-masing anggota untuk membaca pakta integritas yang sudah disepakati.D. menegur dan menujukan pelangaran pakta integritas yang telah dilakukan.E. mengingatkan bahwa setiap pelanggaran ada konsekuensinya.Kunci jawaban:ASoal nomor 8:Jika saya menjadi anggota yang melanggar pakta integritas, maka ketika mendapat teguran biasanya saya...A. memberi alasan yang dapat diterima mengapa saya melanggar pakta integritas.B. saya akan menerima teguran tersebut karena memang salah meskipun menghadapi konsekuensi juga akan disalahkan oleh anggota yang lain.C. menemui Andang sebelum mendapat teguran.D. menunggu dipangil dan mempersiapkan jawaban-jawaban yang akan saya berikan.E. pasrah akan nasib yang saya terima.Kunci jawaban:BSoal nomor 9:Secara umum orang yang mengatakan saya orang yang dapat dipercaya karena ...A. saya orang yang ramah dan mau mendengar keluhan orang lain.B. saya orang yang terbuka.C. saya melakukan apa yang saya katakan.D. saya siap mernbantu tanpa memikirkan imbalan yang akan saya terima.E. saya bersifat sabar dan penuh perhatian terhadap orang lain.Kunci jawaban:CSoal nomor 10:Akan ada libur nasional yang jatuh pada hari Selasa. Sudah menjadi kebiasaan umum di sebuah instansi pemerintahan, tempat Irma kerja, untuk melakukan bolos massal di hari Senin dengan alasan hari kejepit nasional. Menurut Anda, yang sebaiknya dilakukan oleh Irma adalah ...A. bertanya pada atasan langsung, apakah diizinkan untuk bolos massal di hari Senin.B. mempelajari aturan yang berlaku secara nasional dan mengikutinya secara konsisten.C. menolak bolos massal di hari Senin karena bertentangan dengan nilai-nilai dalam diri sendiri.D. masuk setengah hari di hari Senin, jika kantor sepi maka tidak melanjutkan kerja dan memutuskan pulang.E. Mengikuti kebiasaan umum untuk bolos massal di hari Senin untuk menjaga toleransi dengan rekan kerja yang lain.Kunci jawaban:C
Seandainya
sahabat pendidik menginginkan soal-soal yang lebih banyak lagi, sahabat
dapat mengeklik tautan-tautan yang telah penulis sajikan di atas.
Soal Kompetensi Sosio Kultural pada Seleksi PPPK Guru
Untuk mendapatkan contoh-contoh soal kompetensi manajerial PPPK guru
secara lengkap, sahabat pendidik mengeklik tautan-tautan berikut.
Contoh soal-soal bakat skolastik pada ujian seleksi PPPK guru adalah sebagai berikut.
Soal nomor 1:Dalam situasi perdebatan yang disebabkan oleh perbedaan pendapat, biasanya saya ....A. meninggalkan ruangan karena saya tidak tahan mendengar perdebatan
B. berusaha menengahi agar perbedaan tidak terjadi berkepanjangan
C. berusaha memahami kedua belah pihak mengapa sampai terjadi perdebatan
D. memihak dengan orang yang sependapat dengan saya
E. diam dan mengikuti proses perdebatan sampai selesaiKunci jawaban:BSoal nomor 2:Bagaimana reaksi Anda terhadap aksi-aksi kekerasan yang sering terjadi di jalanan?A. Takut dan trauma saat berada di jalan.
B. Tidak ambil pusing dengan kejadian tersebut.
C. Melaporkan aksi yang ada dan tetap waspada saat berkendara di jalan.
D. Hanya asyik menonton tanpa melakukan sesuatu
E. Sebisa mungin mencari teman ketika melewati jalan tersebut.Kunci jawaban:CSoal nomor 3:Anda ditunjuk sebagai memimpin sebuah rapat. Ada anggota rapat yang selalu menyela Anda ketika presentasi berjalan. Sikap anda ....A. biasa saja
B. saya dengarkan argumentasinya dengan penuh rasa penasaran
C. saya anggap dia orang yang aktif
D. tidak peduli
E. saya minta dia untuk mendengar presentasi saya lerlebih dahulu lalu memberikan argumentasiKunci jawaban:ESoal nomor 4:Jika atasan saya memberikan pendapat dan masukan kepada saya, maka...A. saya tidak peduli karena saya sudah bekerja sesuai dengan kemampuan saya
B. saya menerimanya dan mendengarkannya
C. saya mengintrospeksi diri saya kemudian saya memperbaikinya
D. pemimpin saya memang orangnya perfeksionis
E. saya senang jika ada yang memberikan kritik dan saran pada sayaKunci jawaban:CSoal nomor 5:Teman sekantor saya mengalami musibah, pada saat yang sama ada pekerjaan penting yang harus diselesaikan, maka saya ....A. memprioritaskan teman saya, karena kami bagaikan keluarga
B. menunda pekerjaan saya dan pergi untuk melihat kondisinya
C. teman saya pasti mengerti jika saya sibuk
D. bersama teman-teman yang lain pergi untuk melihat kondisinya
E. menelepon untuk memastikan kondisinya lalu kembali bekerjaKunci jawaban:E
Kalau sahabat pendidik menginginkan soal-soal yang lebih banyak lagi, sahabat
dapat mengeklik tautan-tautan yang telah penulis sajikan di atas.
Soal Wawancara Tertulis pada Seleksi PPPK Guru
Untuk mendapatkan contoh-contoh soal wawancara PPPK guru
secara lengkap, sahabat pendidik mengeklik tautan-tautan berikut.
Contoh soal-soal wawancara tertulis pada ujian seleksi PPPK guru adalah sebagai berikut.
Soal nomor 1:Apabila Anda diangkat menjadi pegawai ASN PPPK, apakah anda bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia? Berikan alasan anda!Jawaban terbaik:Saya bersedia ditempatkan dimana saja karena saya merasa menjadi bagian dari masyarakat indonesia. Saya tidak membeda bedakan tempat kerja, dimanapun saya bekerja saya akan tetap profesional menjalankan tugas.Soal nomor 2:Apa yang menjadi motivasi anda untuk menjadi PPPK?Jawaban terbaik:Saya ingin menjadi pegawai PPPK agar dapat:
1. mengabdikan diri menjadi PPPK untuk negara dan melayani masyarakat;
2. mengembangkan kemampuan diri agar menjadi pegawai yang profesionalSoal nomor 3:Bagaimana pendapat anda tentang pengajar dan pendidik? Apa perbedaaannya?Jawaban terbaik:Seorang pendidik sudah pasti bisa mengajar, namun seorang pengajar belum tentu bisa mendidik. Seorang guru dituntut untuk dapat melakukan keduanya: mengajar dan mendidik. Guru juga menjadi seorang pendidik, yang artinya menanamkan nilai-nilai budi pekerti dan akhlak yang baik. Menjadi guru sebagai pengajar artinya bertanggungjawab terhadap permasalahan akademis, melakukan suatu tindakan untuk membuat orang lain mengerti, atau paham akan sesuatu.Soal nomor 4:Apa pendapat anda tentang Pancasila sebagai dasar negara dan implementasi pekerjaan anda terhadap hal tersebut?Jawaban terbaik:Pancasila adalah dasar negara indonesia artinya seluruh pelaksanaan dan penyelenggaraan pemerintah negara Indonesia termasuk peraturan perundang-undangan merupakan mencerminkan dari nilai-nilai Pancasila. Implementasi terhadap pekerjaan saya adalah saya akan melaksanakan pekerjaan saya sebagai pendidik dan pengajar sesui dengan aturan yang berlaku yang dibuat oleh pemerintah. Saya juga akan ikut berperan menjadi bagian terdepan dalam menanamkan nilai nilai pancasila untuk anak didik saya, mengajarkan mereka untuk bertindak sesuai dengan nilai pancasila.Soal nomor 5:Apabila Anda menjadi guru profesional, apakah Anda bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia?Jawaban terbaik:Saya bersedia ditempatkan dimana saja diseluruh indonesia karena bagi saya guru profesional adalah guru yang siap menjalankan tugas sebagai pengajar dan pendidik dimana saja, pada siapa saja untuk mencerdaskan generasi muda penerus bangsa.
Demikianlah penjelasan lengkap mengenai PPPK guru beserta bank soalnya. Semoga tulisan sederhana ini dapat membantu sahabat pendidik dalam menghadapi tes seleksi PPPK guru.
Salam literasi guru ndeso.
Belum ada Komentar untuk "PPPK Guru: Penjelasan dan Bank Soalnya"
Posting Komentar