Learning Progression pada AKM Literasi Membaca
Penjelasan tentang learning progression atau kemajuan belajar pada Asesmen Kompetensi Minimum literasi membaca |
Assalamualaikum, halo sahabat Gurnulis. Kita masih berkutat tentang AKM atau Asesmen Kompetensi Minimum ya. Kali ini penulis hendak berbagi informasi tentang learning progression (kemajuan belajar) pada salah satu instrumen AKM, yaitu literasi membaca. Oh ya, kalau sahabat pendidik belum membaca tentang AKM, sahabat boleh membacanya terlebih dahulu pada bahasan tentang AKM terlebih dahulu. AKM merupakan bagian dari Asesmen Nasional ya, sahabat pendidik.
Istilah learning progression atau kemajuan belajar mungkin masih terasa baru bagi kita ya, sahabat pendidik. Sebenarnya apa sih arti istilah ini? Learning progression (kemajuan pembelajaran) adalah urutan atau tahapan pembelajaran yang berkesinambungan (continuum). Kesinambungan tersebut mencakup aspek karakteristik, keluasan, dan kedalaman materi pembelajaran dalam setiap jenjang pendidikan. Ruang lingkup materi harus dirumuskan berdasarkan perkembangan peserta didik sehingga konsep keilmuan yang dipelajari berjalan sejajar dengan perkembangan peserta didik. Implementasi pembelajaran harus disejajarkan dengan kemampuan peserta didik dalam rangka penguasaan kompetensi yang berjenjang.
Bagaimana penerapan learning progression (kemajuan belajar) pada konteks AKM? Dalam konteks pelaksanaan AKM, learning progression berkaitan dengan kesinambungan antara jenjang yang satu dengan jenjang berikutnya. Kesinambungan itu mencakup aspek konten teks, level kognitif (kompetensi) yang diukur, dan indikator yang akan ditanyakan dalam soal AKM. Artinya, harus ada perbedaan isi dan konteks bacaan, level kognitif, dan indikator yang diukur, dimulai dari level terendah (level 1) menuju ke level tertinggi (level 6). Perbedaan itu tergambar dari kompleksitas teks (stimulus).
Dalam literasi membaca tidak ada domain konten sehingga learning progression pada literasi membaca menggunakan level kognitif sebagai kompetensi yang diukur. Selanjutnya, kompetensi yang diukur dijabarkan menjadi beberapa subkompetensi. Subkompetensi kemudian dirinci menjadi rincian kompetensi yang merupakan kompetensi yang diharapkan akan dicapai peserta didik pada setiap jenjang (level).
Kompetensi dan Subkompetensi pada AKM Literasi Membaca
Secara garis besar, kompetensi dan subkompetensi yang diukur dalam AKM literasi membaca tertuang dalam Learning Progression-nya adalah sebagai berikut.
Uraian kompetensi dan subkompetensi pada literasi membaca adalah sebagai berikut.
1. Kompetensi menemukan informasi (access and retrieve), terdiri dari subkompetensi
- mengakses dan mencari informasi dalam teks;
- mencari dan memilih informasi yang relevan.
2. Kompetensi memahami (interpret and integrate), terdiri dari subkompetensi
- memahami teks secara literal;
- menyusun inferensi, membuat koneksi dan prediksi baik teks tunggal maupun teks jamak.
3. Kompetensi mengevaluasi dan merefleksi (evaluate and reflect) terdiri dari subkompetensi
- menilai kualitas dan kredibilitas konten pada teks informasi tunggal maupun jamak;
- menilai format penyajian dalam teks;
- merefleksi isi wacana untuk pengambilan keputusan, menetapkan pilihan, dan mengaitkan isi teks terhadap pengalaman pribadi.
Pada learning progression terlihat rincian kompetensi yang diharapkan dicapai oleh peserta didik pada setiap level (jenjang), yaitu level 1 (kelas 1 - 2), level 2 (kelas 3 - 4), level 3 (kelas 5 - 6), level 4 (kelas 7 - 8), level 5 (kelas 9 - 10), dan level 6 (kelas 11 - 12). Kompleksitas teks untuk masing-masing level dijelaskan di kolom paling bawah. Terkadang terdapat rincian kompetensi yang sama untuk semua atau beberapa level, berarti perbedaannya terdapat pada kompleksitas teks, baik teks sastra maupun teks informasi.
Learning progression yang digunakan sebagai acuan dalam pengembangan soal AKM literasi membaca adalah sebagai berikut.
Learning Progression Level 1 (Kelas 1 dan Kelas 2)
Pada Jenis Teks Sastra (Fiksi)
1. Kompetensi Menemukan Informasi (Access and Retrive)
Mengakses dan mencari informasi dalam teks:
Menemukan informasi tersurat (siapa, kapan, di mana, mengapa, bagaimana) pada teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
2. Kompetensi Memahami (Interpret and Integrate)
Memahami teks secara literal:
- Mengidentifikasi kejadian yang dihadapi tokoh cerita pada teks sastra sesuai jenjangnya.
Menyusun inferensi, membuat koneksi dan prediksi baik teks tunggal maupun teks jamak:
- Menyimpulkan perasaan dan sifat tokoh pada teks sastra sesuai jenjangnya.
- Membandingkan hal-hal utama (misalnya karakter tokoh atau elemen intrinsik lain) dalam teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
3. Kompetensi Mengevaluasi dan Merefleksi (Evaluate and Reflect)
Menilai format penyajian dalam teks:
- Menilai kesesuaian antara ilustrasi dengan isi teks sastra yang terus meningkat sesuai sesuai jenjangnya.
Pada Jenis Teks Informasi
1. Kompetensi Menemukan Informasi (Access and Retrive)
Mengakses dan mencari informasi dalam teks:
- Menemukan informasi tersurat (siapa, kapan, di mana, mengapa, bagaimana) pada teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
2. Kompetensi Memahami (Interpret and Integrate)
Memahami teks secara literal:
- Mengidentifkasi topik atau fokus pembahasan pada teks informasi yang sesuai jenjangnya.
Menyusun inferensi, membuat koneksi dan prediksi baik teks tunggal maupun teks jamak:
- Menyimpulkan kejadian pada teks informasi sesuai jenjangnya.
- Membandingkan hal-hal utama (misalnya perbedaan kejadian, prosedur, ciri-ciri benda) dalam teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
3. Kompetensi Mengevaluasi dan Merefleksi (Evaluate and Reflect)
Menilai format penyajian dalam teks:
- Menilai kesesuaian antara ilustrasi dengan isi teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Learning Progression Level 2 (Kelas 3 dan Kelas 4)
Pada Jenis Teks Sastra (Fiksi)
1. Kompetensi Menemukan Informasi (Access and Retrive)
Mengakses dan mencari informasi dalam teks:
- Menemukan informasi tersurat (siapa, kapan, di mana, mengapa, bagaimana) pada teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
2. Kompetensi Memahami (Interpret and Integrate)
Memahami teks secara literal:
- Menjelaskan ide pokok dan beberapa ide pendukung pada teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Menyusun inferensi, membuat koneksi dan prediksi baik teks tunggal maupun teks jamak:
- Menyimpulkan kejadian, prosedur, gagasan atau konsep berdasarkan informasi rinci di dalam teks informasi yang sesuai jenjangnya.
- Menyusun inferensi (kesimpulan) terkait isi teks untuk menentukan apakah suatu komentar/
pertanyaan/ pernyataan relevan dengan isi teks pada teks informasi. - Membandingkan hal-hal utama (misalnya perbedaan kejadian, prosedur, ciri-ciri benda) dalam teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
3. Kompetensi Mengevaluasi dan Merefleksi (Evaluate and Reflect)
Menilai format penyajian dalam teks:
- Menilai kesesuaian antara ilustrasi dengan isi teks sastra yang terus meningkat sesuai sesuai jenjangnya.
Merefleksi isi wacana untuk pengambilan keputusan, menetapkan pilihan, dan mengaitkan isi teks terhadap pengalaman pribadi:
- Mengaitkan isi teks sastra dengan pengalaman pribadi sesuai jenjangnya.
Pada Jenis Teks Informasi
1. Kompetensi Menemukan Informasi (Access and Retrive)
Mengakses dan mencari informasi dalam teks:
- Menemukan informasi tersurat (siapa, kapan, di mana, mengapa, bagaimana) pada teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
2. Kompetensi Memahami (Interpret and Integrate)
Memahami teks secara literal:
- Menjelaskan ide pokok dan beberapa ide pendukung pada teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Menyusun inferensi, membuat koneksi dan prediksi baik teks tunggal maupun teks jamak:
- Menyimpulkan kejadian, prosedur, gagasan atau konsep berdasarkan informasi rinci di dalam teks informasi yang sesuai jenjangnya.
- Menyusun inferensi (kesimpulan) terkait isi teks untuk menentukan apakah suatu komentar/ pertanyaan/ pernyataan relevan dengan isi teks pada teks informasi.
- Membandingkan hal-hal utama (misalnya perbedaan kejadian, prosedur, ciri-ciri benda) dalam teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
3. Kompetensi Mengevaluasi dan Merefleksi (Evaluate and Reflect)
Menilai format penyajian dalam teks:
- Menilai kesesuaian antara ilustrasi dengan isi teks informasi yang terus meningkat sesuai sesuai jenjangnya.
Merefleksi isi wacana untuk pengambilan keputusan, menetapkan pilihan, dan mengaitkan isi teks terhadap pengalaman pribadi:
- Mengaitkan isi teks informasi dengan pengalaman pribadi sesuai jenjangnya.
Learning Progression Level 3 (Kelas 5 dan Kelas 6)
Pada Jenis Teks Sastra (Fiksi)
1. Kompetensi Menemukan Informasi (Access and Retrive)
Mengakses dan mencari informasi dalam teks:
- Menemukan informasi tersurat (siapa, kapan, di mana, mengapa, bagaimana) pada teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
2. Kompetensi Memahami (Interpret and Integrate)
Memahami teks secara literal:
- Mengidentifikasi perubahan dalam elemen intrinsik (kejadian/ karakter/ setting/ konflik/ alur cerita) pada teks sastra sesuai jenjangnya.
Menyusun inferensi, membuat koneksi dan prediksi baik teks tunggal maupun teks jamak:
- Menyimpulkan perasaan dan sifat tokoh serta elemen intrinsik lain seperti latar cerita, kejadian-kejadian dalam cerita berdasarkan informasi rinci di dalam teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
- Menyusun inferensi (kesimpulan) berdasarkan unsur-unsur pendukung (grafik, gambar, tabel, dll) di dalam teks sastra sesuai jenjangnya.
- Membandingkan hal-hal utama (misalnya karakter tokoh atau elemen intrinsik lain) dalam teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
3. Kompetensi Mengevaluasi dan Merefleksi (Evaluate and Reflect)
Menilai format penyajian dalam teks:
- Menilai kesesuaian antara ilustrasi dengan isi teks sastra yang terus meningkat sesuai sesuai jenjangnya.
Merefleksi isi wacana untuk pengambilan keputusan, menetapkan pilihan, dan mengaitkan isi teks terhadap pengalaman pribadi:
- Merefleksi pengetahuan baru yang diperoleh dari teks sastra terhadap pengetahuan yang dimilikinya yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Pada Jenis Teks Informasi
1. Kompetensi Menemukan Informasi (Access and Retrive)
Mengakses dan mencari informasi dalam teks:
- Menemukan informasi tersurat (siapa, kapan, di mana, mengapa, bagaimana) pada teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
2. Kompetensi Memahami (Interpret and Integrate)
Memahami teks secara literal:
- Menjelaskan ide pokok dan beberapa ide pendukung pada teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Menyusun inferensi, membuat koneksi dan prediksi baik teks tunggal maupun teks jamak:
- Menyimpulkan perubahan kejadian, prosedur, gagasan atau konsep di dalam teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
- Menyusun inferensi (kesimpulan) berdasarkan unsur-unsur pendukung (grafik, gambar, tabel, dll) di dalam teks informasi sesuai jenjangnya.
- Membandingkan hal-hal utama (misalnya perbedaan kejadian, prosedur, ciri-ciri benda) dalam teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
3. Kompetensi Mengevaluasi dan Merefleksi (Evaluate and Reflect)
Menilai format penyajian dalam teks:
- Menilai kesesuaian antara ilustrasi dengan isi teks informasi yang terus meningkat sesuai sesuai jenjangnya.
Merefleksi isi wacana untuk pengambilan keputusan, menetapkan pilihan, dan mengaitkan isi teks terhadap pengalaman pribadi:
- Merefleksi pengetahuan baru yang diperoleh dari teks informasi terhadap pengetahuan yang dimilikinya yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Learning Progression Level 4 (Kelas 7 dan Kelas 8)
Pada Jenis Teks Sastra (Fiksi)
1. Kompetensi Menemukan Informasi (Access and Retrive)
Mengakses dan mencari infromasi dalam teks:
- Menemukan informasi tersurat (siapa, kapan, di mana, mengapa, bagaimana) pada teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Mencari dan memilih informasi yang relevan:
- Mengidentifikasi kata kunci yang efektif untuk menemukan sumber informasi yang relevan pada teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
2. Kompetensi Memahami (Interpret and Integrate)
Memahami teks secara literal:
- Menganalisis perubahan pada elemen intrinsik (kejadian/ karakter/ setting/ konflik/ alur cerita) pada teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Menyusun inferensi, membuat koneksi dan prediksi baik teks tunggal maupun teks jamak:
- Menyimpulkan perasaan dan sifat tokoh serta elemen intrinsik lain seperti latar cerita, kejadiankejadian dalam cerita berdasarkan informasi rinci di dalam teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
- Menyusun inferensi (kesimpulan) dan prediksi berdasarkan unsur-unsur pendukung (grafik, gambar, tabel, dll) disertai bukti-bukti yang mendukung di dalam teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
- Membandingkan hal-hal utama (misalnya karakter tokoh atau elemen intrinsik lain) dalam teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
3. Kompetensi Mengevaluasi dan Merefleksi (Evaluate and Reflect)
Menilai format penyajian dalam teks:
- Menilai kesesuaian pemilihan warna, tata letak, dan pendukung visual lain (grafik, tabel dll) dalam menyampaikan pesan/topik tertentu dalam teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Merefleksi isi wacana untuk pengambilan keputusan, menetapkan pilihan, dan mengaitkan isi teks terhadap pengalaman pribadi:
- Merefleksi pengetahuan baru yang diperoleh dari teks sastra terhadap pengetahuan yang dimilikinya yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Pada Jenis Teks Informasi
1. Kompetensi Menemukan Informasi (Access and Retrive)
Mengakses dan mencari infromasi dalam teks:
- Menemukan informasi tersurat (siapa, kapan, di mana, mengapa, bagaimana) pada teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Mencari dan memilih informasi yang relevan:
- Mengidentifikasi kata kunci yang efektif untuk menemukan sumber informasi yang relevan pada teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
2. Kompetensi Memahami (Interpret and Integrate)
Memahami teks secara literal:
- Menjelaskan ide pokok dan beberapa ide pendukung pada teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Menyusun inferensi, membuat koneksi dan prediksi baik teks tunggal maupun teks jamak:
- Menyimpulkan perubahan kejadian, prosedur, gagasan atau konsep di dalam teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
- Menyusun inferensi (kesimpulan) dan prediksi berdasarkan unsur-unsur pendukung (grafik, gambar, tabel, dll) disertai bukti-bukti yang mendukung di dalam teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
- Membandingkan hal-hal utama (misalnya perbedaan kejadian, prosedur, ciri-ciri benda) dalam teks informasi yang terus meningkatsesuai jenjangnya.
3. Kompetensi Mengevaluasi dan Merefleksi (Evaluate and Reflect)
Menilai kualitas dan kredibilitas konten pada teks informasi tunggal maupun jamak:
- Menilai kualitas teks informasi berdasarkan pengalaman pribadinya dalam membaca teks yang terus meningkat sesuai jenjangnya (misalnya mengidentifikasi asumsi/ opini dari fakta).
- Menilai akurasi pada informasi visual atau nonvisual dalam teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Menilai format penyajian dalam teks:
- Menilai kesesuaian pemilihan warna, tata letak, dan pendukung visual lain (grafik, tabel dll) dalam menyampaikan pesan/ topik tertentu dalam teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Merefleksi isi wacana untuk pengambilan keputusan, menetapkan pilihan, dan mengaitkan isi teks terhadap pengalaman pribadi:
- Merefleksi pengetahuan baru yang diperoleh dari teks informasi terhadap pengetahuan yang dimilikinya yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Learning Progression Level 5 (Kelas 9 dan Kelas 10)
Pada Jenis Teks Sastra (Fiksi)
1. Kompetensi Menemukan Informasi (Access and Retrive)
Mengakses dan mencari informasi dalam teks:
- Menemukan informasi tersurat (siapa, kapan, di mana, mengapa, bagaimana) pada teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Mencari dan memilih informasi yang relevan:
- Mengidentifikasi kata kunci yang efektif untuk menemukan sumber informasi yang relevan pada teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
2. Kompetensi Memahami (Interpret and Integrate)
Memahami teks secara literal:
- Menganalisis perubahan pada elemen intrinsik (kejadian/ karakter/ setting/ konflik/ alur cerita) pada teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Menyusun inferensi, membuat koneksi dan prediksi baik teks tunggal maupun teks jamak:
- Menyimpulkan perasaan dan sifat tokoh serta elemen intrinsik lain seperti latar cerita, kejadian-kejadian dalam cerita berdasarkan informasi rinci di dalam teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
- Menyusun inferensi (kesimpulan) dan prediksi berdasarkan unsurunsur pendukung (grafik, gambar, tabel, dll) disertai bukti-bukti yang mendukung di dalam teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
- Membandingkan hal-hal utama (misalnya karakter tokoh atau elemen intrinsik lain) dalam teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
3. Kompetensi Mengevaluasi dan Merefleksi (Evaluate and Reflect)
Menilai format penyajian dalam teks:
- Menilai tujuan penulis dalam menggunakan diksi dan kosa kata pada teks sastra sesuai jenjangnya.
- Menilai kesesuaian pemilihan warna, tata letak, dan pendukung visual lain (grafik, tabel dll) dalam menyampaikan pesan/ topik tertentu dalam teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
- Menilai elemen intrinsik (karakterisasi, alur cerita, latar) serta autentisitas penggambaran masyarakat pada teks sastra sesuai jenjangnya.
Merefleksi isi wacana untuk pengambilan keputusan, menetapkan pilihan, dan mengaitkan isi teks terhadap pengalaman pribadi:
- Menjustifikasi pendapat orang lain berdasarkan isi teks sastra sesuai jenjangnya.
Pada Jenis Teks Informasi
1. Kompetensi Menemukan Informasi (Access and Retrive)
Mengakses dan mencari infromasi dalam teks:
- Menemukan informasi tersurat (siapa, kapan, di mana, mengapa, bagaimana) pada teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Mencari dan memilih informasi yang relevan:
- Mengidentifikasi kata kunci yang efektif untuk menemukan sumber informasi yang relevan pada teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
2. Kompetensi Memahami (Interpret and Integrate)
Memahami teks secara literal:
- Menjelaskan ide pokok dan beberapa ide pendukung pada teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Menyusun inferensi, membuat koneksi dan prediksi baik teks tunggal maupun teks jamak:
- Menyimpulkan perubahan kejadian, prosedur, gagasan ataukonsep di dalam teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
- Menyusun inferensi (kesimpulan) dan prediksi berdasarkan unsurunsur pendukung (grafik, gambar, tabel, dll) disertai bukti-bukti yang mendukung di dalam teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
- Membandingkan hal-hal utama (misalnya perbedaan kejadian, prosedur, ciri-ciri benda) dalam teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
3. Kompetensi Mengevaluasi dan Merefleksi (Evaluate and Reflect)
Menilai kualitas dan kredibilitas konten pada teks informasi tunggal maupun jamak:
- Menilai kualitas teks informasi berdasarkan pengalaman pribadinya dalam membaca teks yang terus meningkat sesuai jenjangnya (misalnya mengidentifikasi asumsi/ opini dari fakta).
- Menilai akurasi pada informasi visual atau nonvisual dalam teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Menilai format penyajian dalam teks:
- Menilai efektivitas format penyajian data (format visual, struktur perbandingan, contoh, dll) untuk mendukung ide pokok pada teks informasiyang terus meningkat sesuai jenjangnya.
- Menilai kesesuaian pemilihan warna, tata letak, dan pendukung visual lain (grafik, tabel dll) dalam menyampaikan pesan/ topik tertentu dalam teks informasiyang terus meningkat sesuai jenjangnya.
- Menilai dan mengidentifikasi bias pada penulisan teks informasi sesuai jenjangnya.
Merefleksi isi wacana untuk pengambilan keputusan, menetapkan pilihan, dan mengaitkan isi teks terhadap pengalaman pribadi:
- Menjustifikasi pendapat orang lain berdasarkan isi teks informasi sesuai jenjangnya.
Learning Progression Level 6 (Kelas 11 dan Kelas 12)
Pada Jenis Teks Sastra (Fiksi)
1. Kompetensi Menemukan Informasi (Access and Retrive)
Mengakses dan menemukan informasi dalam teks:
- Menemukan informasi tersurat (siapa, kapan, di mana, mengapa, bagaimana) pada teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Mencari dan memilih infromasi yang relevan:
- Mengidentifikasi kata kunci yang efektif untuk menemukan sumber informasi yang relevan pada teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
2. Kompetensi Memahami (Interpret and Integrate)
Memahami teks secara literal:
- Menganalisis perubahan pada elemen intrinsik (kejadian/ karakter/ setting/ konflik/ alur cerita) pada teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Menyusun inferensi, membuat koneksi dan prediksi baik teks tunggal maupun teks jamak:
- Menyimpulkan perasaan dan sifat tokoh serta elemen intrinsik lain seperti latar cerita, kejadian-kejadian dalam cerita berdasarkan informasi rinci di dalam teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
- Menyusun generalisasi (kesimpulan umum) dari hasil inferensi terhadap ide-ide yang terkandung di dalam teks sastra.
- Membandingkan hal-hal utama (misalnya karakter tokoh atau elemen intrinsik lain) dalam teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
3. Kompetensi Mengevaluasi dan Merefleksi (Evaluate and Reflect)
Menilai format penyajian dalam teks:
- Mengevaluasi penggunaan diksidan majas (metafora, analogi, personifikasi) dalam teks sastra sesuai jenjangnya,.
- Menilai kesesuaian pemilihan warna, tata letak, dan pendukung visual lain (grafik, tabel dll) dalam menyampaikan pesan/ topik tertentu dalam teks sastra yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
- Menilai dan mengkritisi elemen intrinsik (karakterisasi, alur cerita, latar) serta otentisitas penggambaran masyarakat pada teks sastra sesuai jenjangnya.
Merefleksi isi wacana untuk pengambilan keputusan, menetapkan pilihan, dan mengaitkan isi teks terhadap pengalaman pribadi:
- Merefleksi asumsi, ideologi, atau nilai yang terkandung dari teks sastra untuk memahami cara pandang penulis sesuai jenjangnya.
Pada Jenis Teks Informasi
1. Kompetensi Menemukan Informasi (Access and Retrive)
Mengakses dan menemukan informasi dalam teks:
- Menemukan informasi tersurat (siapa, kapan, di mana, mengapa, bagaimana) pada teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Mencari dan memilih infromasi yang relevan:
- Mengidentifikasi kata kunci yang efektif untuk menemukan sumber informasi yang relevan pada teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
2. Kompetensi Memahami (Interpret and Integrate)
Memahami teks secara literal:
- Menjelaskan ide pokok dan beberapa ide pendukung pada teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Menyusun inferensi, membuat koneksi dan prediksi baik teks tunggal maupun teks jamak:
- Menyimpulkan perubahan kejadian, prosedur, gagasan atakonsep di dalam teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
- Menyusun generalisasi (kesimpulan umum) dari hasil inferensi terhadap ide-ide yang terkandung di dalam teks informasi.
- Membandingkan hal-hal utama (misalnya perbedaan kejadian, prosedur, ciri-ciri benda) dalam
teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
3. Kompetensi Mengevaluasi dan Merefleksi (Evaluate and Reflect)
Menilai kualitas dan kredibilitas konten pada teks informasi tunggal maupun jamak:
- Menilai kualitas teks informasi berdasarkan pengalaman pribadinya dalam membaca teks yang terus meningkat sesuai jenjangnya (misalnya mengidentifikasi asumsi/ opini dari fakta).
- Menilai akurasi pada informasi visual atau nonvisual dalam teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
Menilai format penyajian dalam teks:
- Menilai efektivitas format penyajian data (format visual, struktur perbandingan, contoh, dll) untuk mendukung ide pokok pada teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
- Menilai kesesuaian pemilihan warna, tata letak, dan pendukung visual lain (grafik, tabel dll) dalam menyampaikan pesan/ topik tertentu dalam teks informasi yang terus meningkat sesuai jenjangnya.
- Menilai dan mengidentifikasi bias pada penulisan teks informasi sesuai jenjangnya.
Merefleksi isi wacana untuk pengambilan keputusan, menetapkan pilihan, dan mengaitkan isi teks terhadap pengalaman pribadi:
- Merefleksi asumsi, ideologi, atau nilai yang terkandung dari teks informasi untuk memahami cara pandang penulis sesuai jenjangnya.
Demikianlah learning progression atau kemajuan belajar pada literasi membaca. Learning progression ini digunakan sebagai dasar pembuatan soal Asesmen Kompetensi Minimum (AKM). Learning progression dapat sahabat pendidik dapatkan pada buku "Desain Pengembangan Soal AKM" yang diterbitkan oleh Pusat Asesmen dan Pembelajaran Badan Penelitian dan Pengembangan dan Perbukuan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Pusmenjar Balitbang dan Perbukuan Kemendikbud) tahun 2020. Bukunya adalah seperti ini.
Sahabat pendidik dapat mengunduhnya pada tautan di bawah ini.
UNDUH BUKU DESAIN PENGEMBANGAN SOAL AKM
Semoga bermanfaat. Salam literasi guru ndeso.
1 Komentar untuk "Learning Progression pada AKM Literasi Membaca"
Terima kasih bu. barakallah
Posting Komentar